JISUMH.COM – 2 Days 1 Night musim ke-4, secara resmi mengumumkan kepergian penyiar Jo Se Ho.
Pada tanggal 9 Desember, KBS 2TV menyatakan secara resmi bahwa, “Jo Se Ho telah menyatakan niatnya untuk secara sukarela keluar dari program karena menilai bahwa jadwal yang ada tidak membantu program individu, pemain itu sendiri, dan masyarakat yang terus meningkatkan kekhawatiran.”
“Kami telah memutuskan untuk menghormati keputusan yang dibuat oleh para pemain dan agensi mereka setelah pertimbangan yang matang, dan kami berharap tidak ada yang terluka dalam proses ini,” ungkap tim produksi.
Kemudian mereka menambahkan bahwa, “Jo Se Ho tidak akan berpartisipasi dalam program ini mulai dari rekaman selanjutnya, kecuali bagian yang telah direkam sebelumnya.”
Dengan rendah hati, mereka menerima kekhawatiran banyak orang dan terus berupaya untuk menciptakan program-program yang baik dan memenuhi harapan pemirsa.
Sebelumnya, agensi Jo Se Ho mengumumkan kepergiannya dari 2 Days 1 Night musim ke-4.
Agensi tersebut menyatakan, “Jo Se Ho merasa sangat bertanggung jawab atas kesalahpahaman dan rumor yang beredar tentang dirinya baru-baru ini.”
Dirinya menyadari ketidaknyamanan yang dirasakan oleh pemirsa yang mencintai program tersebut.
Selain itu, Jo Se Ho juga berharap agar staf produksi yang telah mencurahkan darah, keringat, dan air mata mereka untuk membuat program ini, tidak merasa terbebani oleh sorotan publik.
Oleh karena itu, setelah berkonsultasi dengan staf produksi, ia memutuskan untuk meninggalkan program ini secara sukarela.

Leave a Reply