JISUMH.COM – Aktor ternama Korea Selatan Nam Joo Hyuk dikabarkan tengah dalam tahap diskusi tandatangani kontrak dengan agensi baru.

Sebelumnya pada 12 Desember 2025 kemarin, agensi yang menaungi Nam Joo Hyuk yakni Management SOOP merilis pernyataan resmi.

Pernyataan ini tentang kontrak berupa, “Kontrak eksklusif dengan aktor Nam Joo Hyuk akan segera berakhir Desember ini”,

“Kami ingin sampaikan terima kasih kami atas waktu berharga bersama sang aktor dan kami dengan tulus berharap masa depan Nam Joo Hyuk akan dipenuhi hal-hal baik”.

Mulai buka lembaran baru di tahun 2026, aktor kelahiran 1994 ini dikabarkan siap bergabung dengan agensi baru.

Dilansir dari News1 pada 13 Desember 2025 kemarin, agensi Fable Company merilis pernyataan resmi tentang kabar bergabungnya Nam Joo Hyuk.

“Kami sedang dalam tahap diskusi bersama aktor Nam Joo Hyuk tentang bergabungnya ia serta kontrak eksklusif”.

Fable Company sendiri merupakan agensi yang menaungi berbagai selebriti termasuk aktor dan aktris.

Aktor dan aktris yang dinaungi Fable Company terdiri dari Choi Woo Shik, Jeon So Nee, Hong Min Gi, hingga Park Yeon Woo.

Meski masih dalam tahap pembicaraan, penggemar berharap yang terbaik untuk karier Nam Joo Hyuk di masa mendatang.


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *