JISUMH.COMAKMU belum lama ini mengambil langkah berani dalam karir bermusik mereka setelah memutuskan untuk berpisah dari YG Entertainment beberapa waktu lalu.

Duo bersaudara tersebut memutuskan untuk berkarier independen bersama manajer yang telah bekerja sama dengan mereka selama bertahun-tahun.

Menandai awal karier yang baru ini, Lee Chan Hyuk dikabarkan akan membawakan lagu ucapan selamat di pernikahan manajernya yang berlokasi di Jinju, Provinsi Gyeongsang Selatan.

Menurut sumber industri, Lee Chan Hyuk akan menghadiri pernikahan sang manager yang digelar pada tanggal 27 Desember hari ini.

Dirinya secara pribadi akan naik ke atas panggung untuk bernyanyi bagi pasangan tersebut, sedangkan sang adik, yaitu Lee Su Hyun akan hadir sebagai tamu undangan saja.

Penampilan Lee Chan Hyuk di pernikahan managernya ini menandai jadwal resmi pertama AKMU sebagai artis independen setelah hengkang dari YG.

Menariknya, penampilan Lee Chan Hyuk di acara pernikahan managernya dipersiapkan dengan sangat kompleks.

Dirinya dilaporkan membawa serta penyanyi latar, pemain saksofon, dan bahkan koreografer.

Sehingga alih-alih hanya menyanyikan lagu ucapan selamat, penampilan Lee Chan Hyuk di acara pernikahan managernya tersebut justru menyerupai konser langsung yang megah.

Dengan keputusan duo bersaudara tersebut untuk berkarir secara independen, para fans tentu saja menantikan bagaimana perjalanan karir musik AKMU ke depannya di industri hiburan Korea Selatan.


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *